Langsung ke konten utama

Oprek Volunteer Happiness House Lab Syifa Al Qulub

Oleh : Nur Hardianti

Bandung- Diadakan open recruitment happiness house oleh Lab. Syifa Al Qulub yang menunjang proses praktik bagi seluruh Mahasiswa Jurusan Tasawuf Psikoterapi (TP) masa bakti 2017/2018. Acara ini merupakan yang kedua kalinya diselenggarakan setelah beberapa tahun vakum. Pertama  diadakan pada tahun 2014 lalu dan yang kedua pada tahun ini, di Lab. Syifa Al Qulub, gedung Fakultas Ushuluddin lantai empat selama dua hari, Selasa dan Rabu (16-17/05/2017).

“Acara ini alhamdulillah dapat diadakan kembali setelah tiga tahun sebelumnya kosong. Semoga untuk tahun berikutnya dapat berlangsung istiqomah setiap tahunya, agar bisa tertata rapih.” Jelas Tazul Arifin, Ketua Panitia Open Recruitmen Happines House, Lab Syifa Al Qulub.

Acara ini telah direncanakan dua bulan sebelum tes wawancara diadakan. Dengan alasan pengeksistensian lab itu sendiri kepada seluruh Mahasiswa Tasawwuf Psikoterapi. Namun, persiapan yang dilakukan oleh panitia begitu mendadak, “Sebenarnya, acara ini sangat mendadak dipersiapkan oleh kami dikarenakan banyaknya kegiatan yang dimiliki masing-masing anggota volunteer. Namun, agenda yang bertujuan membangun jurusan TP ini, maka kami benar-benar memanfaatkan kesempatan ini agar rencana tersebut terealisasikan.” tutur Tazul.

Tazul juga menjelaskan adanya peningkatan minat para mahasiswa TP dalam mengikuti acara ini. Di tahun sebelumnya, peserta yang mendaftar tidak lebih dari50 mahasiswa. Namun, untuk tahun ini adanya peningkatan peminat, sekitar 55-60 mahasiswa.

Acara ini ditutup dengan acara Open House yang dilaksanakan pada hari Jumat mendatang, tanggal 19 Mei 2017 di Aula Fakultas Ushuluddin, lantai empat. Penutupan ini akan dihadiri oleh seluruh mahasiswa yang lolos tes wawancara, sekitar 50 mahasiswa dan seluruh anggota volunteer mahasiswa Syifa Al Qulub.
“Saya berharap agar para pendaftar yang lolos dalam seleksi ini, dapat sungguh-sungguh bergabung dan loyal pada Lab. Syifa Al Qulub. Kita mampu membangkitkan eksistensi lab jurusan TP untuk melangkah lebih jauh lagi terutama dalam hal kerjasama dengan laboratorium Perguruan Tinggi lainnya,’’ harap Tazul.




#Reporter BSO
#CSSMoRA UIN Sunan Gunung Djati Bandung

Postingan populer dari blog ini

Yuk, Cari Tahu Perbedaan Psikoterapi Barat dan Psikoterapi Islam

Setelah kita mengetahui pengertian psikoterapi, tentunya dalam pemikiran kita muncul berbagai macam pertanyaan terkait pembahasan tersebut.  Nah, pada kali ini akan membahas mengenai perbedaan psikoterapi Barat dan psikoterapi Islam. Apa yang menjadi topik perbedaan antara keduanya? Sudut pandang psikoterapi dari mana yang efektif untuk digunakan? Mari kita cermati sama-sama  Psikoterapi ialah perawatan yang menggunakan alat, teori dan prinsip psikologik terhadap permasalahan yang berasal dari kehidupan emosional dan seorang ahli menciptakan hubungan yang profesional dengan pasien. Sedangkan psikoterapi Islam ialah teknik penyembuhan/penyelesaian masalah kejiwaan/mental dengan sentuhan spiritual yang menggunakan metode Islami seperti zikir, penerapan akhlak terpuji dan lainnya berdasar Al-Qur’an dan hadits.  Jika diteliti dari pengertian keduanya, tentu sudah terlihat berbeda bukan? Perbedaan psikoterapi Barat dan psikoterapi Islam: 1. Objek Utama Psikoterapi Dalam pandangan psikologi

SISTEM KHILAFAH UNTUK INDONESIA ?

Bangsa indonesia dibangun oleh Founding-father, Kyai, Jajaran pemerintahan atas pondasi yang kuat. Pondasi itu meliputi Prinsip UUD ’45, Pancasila, NKRI, Bhineka Tunggal Ika. Gagasan pada prinsip-prinsip dasar tersebut tak lepas dari persetujuan tokoh-tokoh muslim, seperti K.H. Hasyim Asyari, K.H. Wahid Hasyim dan yang lainnya. Dalam praktiknya, pemerintahan indonesia mengandung prinsip Islam, sehingga masyarakat Muslim bisa hidup dengan menjalankan syariat Islam tanpa hambatan.

PBSB 2016 Telah Dibuka

Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (Ditpontren) Kemenag RI telah membuka pendaftaran PBSB tahun 2016-2017. Selengkapnya lihat di Pengumuman PBSB 2016 http://pbsb.ditpontren.kemenag.go.id/