Bandung-14 Agustus 2017, berlokasi di hotel Lingga Bandung, Jawa Barat seluruh mahasiswa baru PBSB jurusan Tasawuf Psikoterapi mengikuti pembukaan OMB (Orientasi Mahasiswa Baru). Pembukaan OMB 2017/2018 resmi di buka oleh rektor UIN Sunan Gunung Djati Bandung, Prof. Dr. H. Mahmud, M.Si.
Acara dimulai sekitar pukul 09.00 WIB oleh MC (Master of Ceremony) dan dilanjut dengan rangkaian acara pembukaan yang lain. Bapak Rosihon Anwar selaku Dekan Fakultas Ushuluddin juga menyampaikan sambutan kepada seluruh siswa PBSB angkatan ke-5 (2017/2018). Bapak Dekan Ushuluddin menjelaskan bahwasannya agenda OMB seperti ini merupakan amanat dari Kemenag bagian PD. Pontren (Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren). Selain itu, lulusan PBSB diharapkan menjadi anak-anak berprestasi yang mampu melanjutkan studi S2 ke luar negeri dengan mengabdikan dirinya atas ilmu yang telah didapat.
Bapak Prof. Dr. H. Mahmud M.Si (rektor UIN SGD Bandung) mengapresiasi terhadap mahasiswa PBSB. “Mahasiswa PBSB sangat membanggakan. Dengan segala program-progamnya yang telah ditentukan dan ditargetkan. Program yang terlaksana tidak hanya tahfidz namun bahasa juga. Program-program tersebut tentunya membutuhkan treatment (perlakuan/perhatian) khusus”, terang bapak Mahmud.
“Setelah mendengar dari pak dekan, dan pak rektor, saya merasa semakin termotivasi untuk memperbaiki diri. Banyak pelajaran yang saya ambil, semoga dari agenda matrikulasi ini menjadikan saya lebih baik dari sebelumnya”, ungkap Rizki (salah satu mahasiswa PBSB angkatan ke-5).
BSO ORASI CSSMoRA UIN Sunan Gunung Djati Bandung